Nadjmi Buka Workshop Nasional Active Learning “Guru Canggih Guruku Berkarakter”
Banjarbaru - Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani didampingi Wakil Ketua DPRD Banjarbaru Wartono mengahadiri acara Pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kota Banjarbaru, dan membuka Workshop Nasional Active Learning dalam Bingkai Kurikulum 2013, bertempat di Aula Gawi Sabarataan Kota Banjarbaru. Tampak Sekjen IGI Mampu Ono, Ketua Wilayah IGI Kalsel, serta para pengurus IGI Kota Banjarbaru.
Hj Khusnul Khotimah selaku panitia mengucapkan selamat datang dan terimakasih kepada Sekjen IGI Mampu Ono dan Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani yang telah bersedia hadir untuk menyaksikan acara Pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kota Banjarbaru, dan membuka Whorkshop Nasional Active Learning dalam Bingkai Kurikulum 2013.
Ketua IGI Kota Banjarbaru yang baru dilantik berusaha akan menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik mungkin untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Banjarbaru. Melalui guruku canggih guruku berkarakter.
Ketua Wilayah IGI Kalsel adhnani menyampaikan bagaimana cara kita membentuk guru yang berkarakter dan berkualitas sehingga bisa menjadi contoh yangg baik bagi para anak didik.
Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani mengatakan bahwa Pembangunan karakter kota terlebih dulu dimulai dengan membangun karakter guru, karena melalui tenaga pendidiklah, kita dapat menentukan generasi penerus bangsa dimasa akan datang. Melalui tema “guru canggih guruku berkarakter”, kita akan wujudkan Banjarbaru sebagai kota pelayanan yang berkarakter.
Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani mengharapkan melalui whorkshop ini para peserta dapat mengikutinya dengan sungguh-sungguh dan dapat diterapkan pada saat kita memberikan pelajaran kepada anak didik kita nantinya. Dua hal yang ditekankan kepada seluruh Whorkshop Nasional Active Learning dalam Bingkai Kurikulum 2013, sesuai dengan visi dan misi Kota Banjarbaru yakni perlunya penanaman kembali nilai – nilai keagamaan di setiap lembaga pendidikan di Kota Banjarbaru. Yaitu 30 menit sebelum pelajaran dimulai, kurikulum tambahan jam pelajaran agama bagi SLTP dan SMU/SMK se Kota Banjarbaru. Hal ini sejalan dengan salah satu misi kami yaitu mewujudkan sumber daya manusia yang terdidik, sehat, berdaya saing dan berakhlak mulia dan cinta tanah air.
Walikota juga melantik Pengurus Daerah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kota Banjarbaru dan pada kesempatan itu Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani menerima cinderamata dari pengurus IGI Kota Banjarbaru.
Sumber : humas.banjarbarukota.go.id edisi Senin. 21 Nov 2016
Nadjmi Buka Workshop Nasional Active Learning “Guru Canggih Guruku Berkarakter”
Reviewed by Unknown
on
17.50
Rating:
Tidak ada komentar: