Top Ad unit 728 × 90


recent

Ratusan ASN Dapat Penghargaan Pengabdian

Banjarmasin – Sebanyak 472 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengabdi dipemerintahan terhitung 10 tahun hingga 30 tahun, menerima penghargaan Satya Lencana Karya Satya dari Walikota Banjarmasin Ibnu Sina di acara peringatan HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-45 yang jatuh pada tanggal 29 Nopember di Balai Kota Banjarmasin, Selasa (29/11).
Walikota Banjarmasin Ibnu Sina menuturkan, lencana yang diberikan sebagai tanda penghargaan pegawai yang sudah lama menunjukan kesetiaannya melayani masyarakat dan mengabdi kepada bangsa dan negara.
Penghargaan juga diberikan atas penunjukan kedisiplinannya yang dapat dijadikan contoh bagi pegawai yang baru maupun yang lama khususnya pegawai dilingkungan pemerintah kota Banjarmasin.
Politisi PKS ini juga mengatakan, Korpri harus mampu meningkatkan kualitas manajemen pemerintahan melalui pemantapan kelembagaan, ketatalaksanaan, hingga peningkatan kompetensi sumber daya manusia (SDM) PNS.
“Pelayanan publik yang bersih, cepat, dan berkualitas merupakan kewajiban sebagai aparatur negara dan pelayan masyarakat. Jajaran aparatur pemerintahan adalah pelayan masyarakat sehingga masyarakat berhak mendapat pelayanan yang prima dari pemerintah dimanapun dan kapanpun.”
Pada momentum Peringatan Hari Korpri ke-45, Hari Guru Nasional dan PGRI Ke-71, Hari Kesehatan Nasional Ke-52 ini, Pemerintah Kota Banjarmasin menyerahkan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia kepada 472 ASN Pemerintah Kota Banjarmasin, dengan perincian masa pengabdian 10 tahun berjumlah 110 orang, pengabdian 20 tahun berjumlah 130 orang, dan pengabdian 30 tahun berjumlah 232 orang.
Salah satu ASN Pemerintah Kota Banjarmasin yang menerima Satya Lencana Karya Satya yaitu Kepala Bagian Humas Setdako Banjarmasin Drs
Dolly Sahbana MM, dengan masa pengabdian 30 tahun. Selain itu juga dilakukan Penyerahan Tabungan Hari Tua kepada Pensiun Pertama TMT 1 Desember 2016.
Bahkan pada acara penyerahan penghargaan dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-52 Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin kepada 13 pemenang dalam berbagi lomba.
Diakhir sambutan Walikota Banjarmasin mengajak ASN Pemerintah Kota Banjarmasin kembali menggaungkan spirit Banjarmasin Bisa, Banjarmasin Barasih Wan Nyaman.
Sumber : Kalimantan Post
Ratusan ASN Dapat Penghargaan Pengabdian Reviewed by Unknown on 19.57 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by DPW PKS Kalsel © 2014 - 2015

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.