Top Ad unit 728 × 90


recent

2018, Kota Banjarmasin Terpetakan Secara Lengkap

BANJARMASIN - Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, dan Wakil Walikota Banjarmasin, Hermansyah, kedatangan rombongan dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kantor Wilayah Banjarmasin, Selasa (20/12/2016) sore.
Rombongan yang dipimpin langsung Kakanwil BPN Banjarmasin, Yuniar Hikmat Ginajar, membahas tentang rencana untuk menyelesaikan berbagai permasalahan tanah di Kota Banjarmasin.
Seiring dengan program pemerintah terkait BPHTB terhadap pemilik tanah dan bangunan dikota Banjarmasin, BPN akan mengeluarkan program baru yang dapat bersinergi dengan pemerintah yaitu sistematik percepatan Prona.
Diharapkan dengan adanya program ini, pemetaan wilayah dikota banjarmasin akan dimuat dengan baik dalam bentuk digital, sehingga dapat mempermudah dalam pendataan kepemilikan tanah.
Wali Kota menyambut baik program tersebut. Menurut Ibnu dengan adanya program ini, pemerintah bisa mengetahui mana yang lahan milik warga dan lahan hijau.
“Selain itu kita juga bisa mengmetakan kawasan yang menjadi milik pemerintah, seingga kita bisa mengetahui daerah mana saja yang bisa kita bangun serta kita jadikan kawasan hijau” ujar ibnu.
Ibnu juga mengusulkan agar BPN bisa berkonsolidasi dengan PDAM dalam pemetaan wilayah.
Karena PDAM telah lebih dulu melakukan pemetaan saluran air yang tersambung di setiap rumah diKkota Banjarmasin.
Pertemuan yang juga dihadiri oleh Asisten bidang ekonomi dan pembangunan, Hamdi, Kepala Dispenda, Subhan Nor Yaumil serta Kepala Bagian Hukum Setdako Banjarmasin, Lukman Fadlun ini mencanangkan pada 2018 nanti, sebanyak 3.000 Prona di Banjarmasin bisa terselesaikan dan menjadikannya sebagai Kota pertama seIndonesia yang 100 persen terpetakan secara lengkap. 
Sumber : BPost
2018, Kota Banjarmasin Terpetakan Secara Lengkap Reviewed by Unknown on 18.23 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by DPW PKS Kalsel © 2014 - 2015

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.