Top Ad unit 728 × 90


recent

Pembangunan Kearsipan Cocok di Banjarbaru

Banjarbaru – Kota Banjarbaru kini sudah memiliki Depo Arsip di Jalan PM Noor RT 12 Komplek Permata Indah Sungai Ulin. Menurut Walikota Nadjmi Adhani, sejarah dan kondisi geografis Banjarbaru, membuat kota ini sangat menarik dari sisi pembangunan kearsipan.
“Tanpa mengetahui sejarah, tidak ada yang bisa memaknai, baik Banjarbaru sebagai kota dan Kalsel sebagai provinsi,’’ tandasnya, kemarin.
Dikatakan Nadjmi, tidak mungkin pula menuliskan sejarah tanpa dukungan arsip sebagai sumber tertulis paling reliable. Dari sisi ini dipahami pentingnya arsip guna menjelaskan masa lalu dan dalam konteks kekinian.
“Arsip jangan lagi diartikan hasil samping kegiatan organisasi, tetapi merupakan output yang menjadi warna kegiatan tersebut,’’ katanya.
Arsip, sambungnya, tidak bisa lagi dianggap hal sepele atau menjadi masa lalu, apa yang kita kerjakan, bagaimana akuntabilitas, akan dinilai dan ini harus dimulai serta dijalankan SKPD masing-masing.
“Penyelenggaraan dan pengelolaan arsip merupakan pekerjaan yang perlu ditunjang pemahaman komprehensif, tenaga profesional, dukungan dana serta teknologi informasi yang memadai,’’ katanya.
Sebagai upaya ke arah itu, Pemko Banjarbaru melakukan berbagai upaya, baik dari sisi kebijakan kearsipan, pembinaan kearsipan, pengelolaan arsip, peningkatan kualitas maupun kuantitas tenaga kearsipan, pemenuhan sarana kearsipan serta kesejahteraan arsiparis.
“Dari sisi kebijakan kearsipan daerah, ada Perwali 13/2009 tentang pedoman tata kearsipan Pemko Banjarbaru dan Perwali 23/2011 tentang jadwal retensi Pemko Banjarbaru,’’ ungkapnya.
Dan 2018 depan, direncanakan terbit Perda tentang penyelenggaraan kearsipan yang saat ini masih tahap konsep Raperda.
Dari sisi sarana dan prasarana, Pemko juga sudah punya depo arsip. Ini depo kedua setelah depo pertama dibangun 2013 lalu.
Serta direncanakan secara bertahap membangun pusat kearsipan terpadu, meliputi kantor dan pusat pemprosesan, depo-depo arsip, museum dan diorama.
“Dengan pusat kearsipan terpadu ini, disamping memberi layanan kearsipan prima, juga meningkatkan kesadaran pentingnya arsip bagi masyarakat melalui kegiatan layanan informasi, promosi, rekreasi, edukasi dan institutusionalisasi arsip secara kultural,’’ kata Nadjmi. 
Sumber : KP
Pembangunan Kearsipan Cocok di Banjarbaru Reviewed by Unknown on 19.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by DPW PKS Kalsel © 2014 - 2015

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.