Persiapan Kembara, BKO Mengadakan Senam Nusantara
Antusiasme peserta mengikuti Senam Nusantara di halaman Kantor DPW PKS Kalsel. |
KALSEL.PKS.ID Banjarmasin – Bidang Kepanduan
dan Olahraga (BKO) Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Kalimantan Selatan sebagai persiapan Kemah Bakti Nusantara (Kembara), maka dilaksanakan
Senam Nusantara yang bertempat di Jalan Ahmad Yani KM 5,7 Halaman Kantor DPW
PKS Kalimantan Selatan, ahad (26/11/2017).
Puluhan orang hadir dalam kegiatan pagi yang meriah tersebut. Ketua Bidang BKO Muhammad Jayadi mengatakan dengan adanya
senam ini merupakan persiapan dari Kembara yang dilaksanakan padi akhir
Desember bulan depan.
"Senam Nusantara ini merupakan
bagian penting dari Kembara yang insyaAllah akan dilaksanakan akhir desembar
bulan depan" tuturnya dengan penuh sumringah.
Ketua Deputi Olahraga Danuri
mengatakan sangat senang dengan adanya samangat kader dalam senam kali ini.
"Tidak bisa dipungkiri senam ini membuat badan kita bergerak dan tentunya
membuat fisik kita juga sehat. Karena di badan yang sehat, terdapat jiwa yang
sehat" tuturnya ketika ditemui usai senam.
Mahyuni yang juga peserta mengatakan
siap selalu hadir dalam kegiatan kebugaran ini. "Saya selalu senang dan
hadir dalam kesempatan kegiatan kebugaran ini" tuturnya di halaman kantor
DPW PKS Kalsel.
Persiapan Kembara, BKO Mengadakan Senam Nusantara
Reviewed by Humas PKS Kalsel
on
04.39
Rating:
Tidak ada komentar: